DETAIL BERITA

Selama Ramadan 1445 H, Masjid Agung Kota Blitar Salurkan Ribuan Takjil untuk Masyarakat

18 April 2024

Back
Kota Blitar - Selama Ramadan 1445 H, takmir Masjid Agung Kota Blitar menyalurkan ribuan takjil untuk masyarakat dan jamaah yang menghabiskan waktu berbuka di Masjid Agung Kota Blitar. Selain itu, juga ada ratusan paket zakat yang dibagikan untuk masyarakat sekitar. Takmir Masjid Agung Kota Blitar, Sugianto dikonfirmasi Kamis (18/04/2024) mengaku bersyukur atas kesediaan masyarakat untuk bersedekah melalui Masjid Agung Kota Blitar. Sesudai penghitungan, dana takjil yang terkumpul selama Ramadan mencapai Rp. 111 juta. Melalui dana itu, takmir Masjid Agung Kota Blitar mampu menyalurkan 350 takjil setiap harinya selama Ramadan. Tidak hanya, Sugianto menyebut banyak masyarakat yang juga membayar zakat fitrah, mall, fidzah dan infaq-nya di Masjid Agung. Sehingga terkumpul total 2 ton beras dan uang tunai sebesar Rp. 30 juta. "Takjil yang dibagikan sebesar 350 porsi perhari dan dana yang terkumpul 111 Juta,” kata Sugianto. Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Blitar, Santoso turut memberi apresiasi tinggi terhadap masyarakat yang sadar akan pentingnya berbagi. Terutama dimoment Ramadan, ada kewajiban bagi setiap muslim untuk membayar zakat fitrah. Pihaknya berharap penyaluran takjil dan zakat di Masjid Agung Kota Blitar bisa meningkatkan keharmonisan dan kerukunan warga. "Terimakasih yang telah mendukung proses pembangunan serta menjaga keamanan lingkungan selama bulan ramadan dan idul fitri,” tambah Santoso. (Att)
Back