DETAIL BERITA

Sejumlah Awak Bus di Terminal Tipe A Patria Blitar Ikuti Tes Urine Jelang Lebaran 2024

06 April 2024

Back
Kota Blitar - Sejumlah awak bus di Terminal Tipe A Patria Blitar mengikuti tes urine yang dilakukan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Blitar menjelang Lebaran tahun 2024, Jum'at, 05 April 2024. Kepala BNN Blitar, AKBP. Bagus Hari Cahyono mengatakan tes urine kali ini dilakukan terhadap 25 awak bus yang berlangsung di Terminal Tipe A Patria Blitar. Tujuan dilakukannya pemeriksaan tes urine oleh BNN Blitar untuk memastikan para awak bus bebas dari narkoba selama pelaksanaan angkutan mudik Lebaran 2024. Dari hasil pemeriksaan tes urine, secara keseluruhan awak bus di Terminal Tipe A Patria Blitar negatif narkoba. BNN Blitar sudah melakukan 3 kali melaksanakan tes urine. Yang pertama dilakukan untuk crew dan masinis kereta api, tes urine untuk awak bus di Terminal Kesamben dan untuk awak bus di Terminal Tipe A Patria Blitar. "Kami lakukan tes urine untuk awak bus di Terminal Tipe A Patria Blitar untuk 25 orang. Seluruhnya dalam kondisi negatif narkoba" terang Bagus. Sementara itu, Kepala Terminal Tipe A Patria Blitar, Verie Sugihato mengatakan semua awak bus di Terminal Tipe A Patria Blitar semua wajib menjalani tes urine. Pihaknya menjelaskan tes urine tersebut penting dilakukan untuk memastikan awak bus bebas dari penyalah gunaan narkoba. Karena penyalah gunaan narkoba oleh awak bus beresiko terjadinya kecelakaan lalu lintas. Agar tidak terjadi penyalah gunaan narkoba, akhirnya Terminal Tipe A Patria Blitar bersinergi dengan jajaran samping untuk melakukan tes urine. "Untuk tes urine kami kerja sama dengan BNN Blitar. Ditergetkan 25 orang awak bus yang diperiksa kali ini" terang Verie. Selain melakukan tes urine untuk awak bus, BNN Blitar juga melakukan tes kesehatan untuk seluruh Petugas di Terminal Tipe A Patria Blitar. (Fan)
Back