DETAIL BERITA

Puskesmas Sananwetan Gelar Vaksinasi Booster 2, Diikuti Puluhan Pegawai Dinsos dan Tagana Kota Blitar

02 February 2023

Back
Kota Blitar - Sebanyak 58 orang pegawai Dinas Sosial (Dinsos) Kota Blitar beserta Taruna Siaga Bencana (TAGANA) berpartisipasi dalam pelaksanaan vaksinasi Covid-19 booster 2 oleh Puskesmas Sananwetan, Rabu (01/02/2023) di Kantor Dinsos Kota Blitar. Kepala Puskesmas Sananwetan, Siti Julaikah mengatakan pelaksanaan vaksinasi booster 2 bagi sejumlah OPD dilingkup pemkot Blitar telah diawali pelaksanaan vaksin booster 2 di Kantor Wali Kota dengan menyasar kurang lebih 300 orang. Pihaknya menjelaskan dalam road show pertamanya, Puskesmas Sananwetan menyasar kurang lebih 128 orang. Namun karena sejumlah anggota TAGANA tidak hadir, maka hanya 58 orang yang tervaksin. Menurutnya, Puskesmas Sananwetan sudah mendapatkan jadwal pelaksanaan vaksinasi mulai 01-10 Februari 2023. Sedangkan untuk sasaran selanjutnya akan di sampaikan lebih lanjut oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Blitar. "Pelaksanaan vaksinasi booster 2 sudah diawali di Kantor Wali Kota Blitar bulan Januari lalu dengan sasaran 300 orang. Kemarin Puskesmas juga sudah melakukan vaksin booster 2 sejumlah OPD lain" kata Siti. Sementara itu, Anggota TAGANA Kota Blitar, Rofiq Qomaruddin menyambut positif pelaksanaan road show vaksinasi booster 2 yang dilakukan oleh pemerintah Kota Blitar. Menurutnya keikut sertaan OPD dan sejumlah anggota TAGANA dalam vaksinasi tersebut sebagai upaya untuk memberikan contoh pada masyarakat agar ikut mensukseskan vaksinasi booster 2. "Kami bersama sejumlah ASN di Dinsos mengikuti vaksinasi booster 2. Keikut sertaan ini dapat menjadikan contoh pada masyarakat untuk ikut vaksin booster" kata Rofiq. Rofiq berharap dengan adanya road show vaksinasi booster ini dapat meningkatkan herd immunity masyarakat di Kota Blitar. Sehingga tidak mudah terjangkit varian baru Covid-19. (Fan)
Back